LBH dan Mahasiswa Sumbang Dana Untuk Sutiah

0
838

* Kulitnya Melepuh Setelah Operasi Hernia


LHOKSEUMAWE – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Banda Aceh Pos Lhokseumawe bersama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM-FH) Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh (Unimal) Aceh Utara, Jumat (29/8), menyumbang dana ke Sutiah (45), warga Kuta Geulumpang, Kecamatan Samudera, Aceh Utara. Ia mengalami penyakit tak wajar setelah menjalani operasi penyakit hernia, seluruh tubuhnya melepuh seperti terbakar dan mengeluarkan bau.


“Sumbangan itu hasil penggalangan mahasiswa beberapa hari di kawasan Taman Riyadhah Lhokseumawe, kemudian kami serahkan ke keluarga di rumahnya, dengan harapan dapat meringankan beban perempuan ini,” ujar Koordinator LBH Banda Aceh Pos Lhokseumawe Muhammad Reza Maulana SH dalam siaran pers yang diterima Serambi, Sabtu (30/8).


Muhammad mengatakan, pihaknya juga sedang mengumpulkan data untuk menelusuri penyebab tubuh korban melepuh seperti terbakar usai dioperasi, karena besar kemungkinan hal itu terjadi karena malpraktek. “Saya sudah menerima kuasa dari keluarga korban. Jika datanya sudah lengkap kasus ini akan kami gugat ke pengadilan,” pungkas Muhammad.
Diberitakan sebelumnya, Sutiah menjalani operasi penyakit hernia di Rumah Sakit Kasih Ibu Lhokseumawe, 15 Juli 2014, lalu pada 17 Juli 2014 Sutiah dibolehkan pulang oleh pihak rumah sakit. Namun, setiba di rumahnya ia mengalami gatal-gatal dan muntah serta kulitnya mulai melepuh.



Copyright by : Serambi Indonesia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here