LBH Banda Aceh Akan Dampingi Keluarga Ayu

0
661
LBH Banda Aceh

BIREUEN – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Banda Aceh Pos Lhokseumawe akan mendampingi keluarga Ayu Azhara (6), bocah asal Pandrah Janeng, Kecamatan Pandrah, Bireuen, yang meninggal akibat luka bakar beberapa waktu lalu.

Koordinator LBH Banda Aceh Pos Lhokseumawe, Fauzan SH kepada Serambi, Rabu (30/9) sore mengatakan, Abdullah, ayah Ayu sudah memberi kuasa khusus kepada pihaknya untuk mendampingi mereka sampai ke pengadilan. Dikatakan, penandatanganan surat kuasa itu dilakukan di rumah duka, Selasa (29/9) malam.

“Saya mampir ke rumah duka karena saat saya datang sebelumnya keluarga korban meminta kami membantu mereka mendampingi proses pengusutan kasus meninggalnya Ayu,” ujarnya.

Rencananya, tambah Fauzan, pihaknya akan ke Polsek Pandrah untuk melihat kemajuan penyelidikan kasus tersebut agar mudah penanganan di pengadilan nanti. “Kami akan membantu aparat penegak hukum mengusut kasus ini hingga tuntas. Kami juga akan menggali informasi lain menyangkut kasus yang menimpa keluarga Abdullah,” demikian Fauzan.

Copyright by : http://aceh.tribunnews.com


LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here